Sabtu pagi (18/2) adalah hari untuk melupakan semua kesibukan
dan segala penat untuk setengah hari bagi seluruh warga SMPN 3 Sidoarjo. Karena
pada hari tersebut warga SMPN 3 Sidoarjo sedang bergembira menikmati peringatan
Hari Ulang Tahun SMPN 3 Sidoarjo yang ke – 33.
Dimulai pada pukul 07.00 WIB mereka
(seluruh warga SMPN 3 Sidoarjo) melaksanakan kegiatan yang pertama yakni
kegiatan jalan sehat. Rute kegiatan tersebut sama dengan rute jalan sehat pada
saat pengembangan diri setiap hari jumat. Di perjalanan saat kegiatan jalan
sehat terdapat guru dan pengurus OSIS yang memberikan kupon undian. Sesampainya
kembali ke sekolah, peserta jalan sehat diberi makanan sarapan berupa nasi ayam
serta the sebagai minumannya. Setelah semuanya memakan sarapannya barulah acara
panggung dimulai. Penampilan pertama yakni dari seluruh siswa – siswi “Seni
Musik” kelas IX yang dinamakan ansambel musik dengan membawakan 3 lagu yakni,
Boulevard, Can’t Help Falling in Love, dan Sway.
Setelah ansambel musik dari siswa
siswi “Seni Musik” acara dilanjutkan dengan Band – Band dari siswa – siswi SMPN
3 Sidoarjo sendiri. Berbagai jenis musik dimainkan di acara tersebut, dari Pop,
Rock, Blues, dan bahkan jenis lagu yang sedang digandrungi anak anak muda
sekarang yakni jenis Hardcore/ Scream. Selain yang berbau music acara tersebut
juga dimeriahkan oleh lucunya drama yang dipersembahkan oleh siswa siswi IX-1.
Di akhir drama tersebut terdapat cowok – cowok kece yang tampil bernyanyi
dengan menari yakni Boyband IX-1.
Disamping itu semua juga masih ada
banyak acara yang menarik perhatian yakni dance dari kelas VII , dance dari
kelas VIII, dan juga dance dari kelas IX. Mereka menampilkan dance nya sendiri
sendiri dengan anggota kelompok kelasnya dengan sebaik mungkin.
Di akhir acara, masih ada yang
menghebohkan lagi karena di penghujung acara tersebut ada siswa kelas VIII yang
menyanyikan lagu dangdut. Lagu yang dinyanyikan pun bisa menarik semua warga
sekolah untuk menontonnya hingga berdesak – desakan. Setelah semua acara
selesai masih ada satu kegiatan lagi yakni pengundian kupon jalan sehat. Undian
tersebut terdapat hadiah utama berupa sebuah sepeda Polygon. Meskipun acara
berlangsung tidak cukup lama tetapi seluruh warga SMPN 3 SIdoarjo sudah merasa
bahagia dan puas dengan acara yang dinilai cukup sukses.
0 Comment:
Posting Komentar